Jombang

Panglima TNI bersama Kapolri Pantau Pelaksanaan vaksinasi di Tebu Ireng Jombang

Diterbitkan

-

Memontum Jombang – Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjajanto, bersama Kapolri, Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, memantau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi santri Pesantren Tebu Ireng, Jombang. Panglima TNI dan Kapolri tiba di lokasi vaksinasi di halaman Kampus Universitas Hasyim Asy’ari (Unhasy) Tebu Ireng, Jombang sekitar pukul 16.49, Rabu (25/08).

Sejumlah pejabat seperti Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa, Pangdam V Brawijaya, Mayjend TNI Suharyanto, Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta, Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab, Komandan Kodim (Dandim) 0814 Jombang Letkol Inf Triyono serta Kapolres Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho ikut mendampingi kedatangan Panglima TNI dan Kapolri.

Baca Juga:

    Tampak pula, Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Tebu Ireng Jombang, KH Abdul Hakim Mahfudz (Gus Kikin), bersama pengurus pondok pesantren menyambut kedatangan Panglima TNI-Kapolri.

    Panglima TNI dan Kapolri melakukan pemantauan vaksinasi Covid-19 bagi santri Pesantren Tebu Ireng Jombang kemudian memantau pelaksanaan vaksinasi sejumlah pesantren di Jatim secara virtual.

    Advertisement

    Panglima TNI dan Kapolri serta para pejabat lainnya meninggalkan lokasi vaksinasi sekitar pukul 17.03.

    Pengasuh Pondok Pesantren Tebu Ireng Jombang, KH Abdul Hakim Mahfudz, mengatakan pihaknya mengajukan sebanyak 5.000 santri untuk dilakukan vaksinasi Covid-19 dosis pertama kali ini.

    “Pondok Pesantren Tebu Ireng awalnya mengajukan sebanyak 5.000 vaksin tetapi hanya ada sekarang ini vaksinnya 3.500, jadi pelaksanaan saat ini 3.500 santri,” ujar Gus Kikin.

    Tenaga Kesehatan (Nakes) untuk pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi santri di Pesantren Tebu Ireng, Jombang ini juga berasal dari TNI dan Polri.

    Advertisement

    “Saya rasa cukup untuk tenaga Kesehatannya dalam pelaksanaannya. Pihaknya berkomitmen untuk mendukung program vaksinasi Covid-19 dan kedepan pihaknya juga mengharapkan untuk kekurangannya bisa dilengkapi lagi,” tutur Gus Kikin

    Gus Kikin berharap dengan vaksinasi Covid-19 bagi para santri ini membuat imunitas tubuh para santri bisa meningkat.

    “Kalau ada virus yang masuk antibodinya akan mampu bisa menahan, menangkal virus yang masuk ke dalam tubuh,” ungkap Gus Kikin

    Sebelumnya, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi santri dilakukan di tiga Pesantren di Kabupaten Jombang. Antara lain, Pesantren Tebu Ireng, Pesantren Tambak Beras dan Pesantren Darul Ulum.

    Advertisement

    “Kita laksanakan secara serentak, harapannya dapat berkontribusi dalam rangka pencegahan Covid-19, khususnya di wilayah pesantren,” kata Letkol Inf Triyono. (azl/ed2)

    Advertisement
    Click to comment

    Tinggalkan Balasan

    Terpopuler

    Lewat ke baris perkakas