Jombang
Bupati Jombang Gelar Kejuaraan Bola Volly Bupati Cup untuk Karang Taruna
Memontum Jombang – Pemerintah Kabupaten Jombang melalui Dinas Kepemudaan Olah Raga dan Pariwisata, menggelar pertandingan Kejuaraan Bola Volly Bupati Cup Tahun 2023. Pelaksanaan yang diikuti sebanyak 40 tim bola voli dari karang taruna se-Kabupaten Jombang, dibuka langsung Bupati Hj Mundjidah Wahab di GOR Merdeka Jombang, Kamis (15/06/2023) tadi.
Dalam sambutannya, dirinya mengatakan bahwa kejuaraan Bola Voli Bupati Cup Tahun 2023 diikuti oleh seluruh karang taruna dari kecamatan se Kabupaten Jombang. Kejuaraan bola voli itu, diikuti usia maksimal peserta yakni 45 tahun.
“Kita dukung sepenuhnya karang taruna, karena menjadi salah satu mitra pemerintah pada tingkat desa, kecamatan dan kabupaten. Sehingga, event-event seperti ini tidak hanya diadakan sekali. Namun, nantinya akan terus dilakukan program-program pada pergerakan karang taruna,” kata Bupati Jombang.
Diharapkan, tambahnya, melalui kegiatan ini juga terjalin silaturahim. Saling mengenal antara karang taruna satu dengan karang taruna lain dan diharapkan para karang taruna nanti akan makin semangat untuk berorganisasi.
Baca juga :
Kepala Dinas Kepemudaan Olah Raga dan Pariwisata, Bambang Nurwijanto, menambahkan bahwa kejuaraan ini adalah kerja sama Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) dengan Disporapar. “Diperaturan pertandingan dan permainan tidak ada ketentuan usia. Peraturan pertandingan dibuat panitia penyelenggara, sedangkan peraturan permainan berdasarkan dengan rill PBVSI. Sistem pertandingan menggunakan sistem gugur,” jelas Bambang.
Selain itu, pemenang kejuaraan pertandingan bola voli akan diberikan hadiah berupa uang pembinaan dan tropi masing-masing putra-putri Juara I senilai Rp 6 juta, Juara II senilai Rp 4 juta, sedangkan Juara III sebesar Rp 2 juta. Waktu pelaksanaan lomba voli tersebut 15 Juni sampai dengan 20 Juni 2023.
“Harapan saya, pertandingan bola voli semakin semarak dan berkembang di Kabupaten Jombang. Sehingga, nantinya akan menciptakan atlet berprestasi,” tambahnya.
Hadir dalam pelaksanaan pembukaan itu, Sekretaris Daerah, Forkopimda, anggota DPR RI, Ketua Karang Taruna Kabupaten Jombang, Kepala Disporapar, Ketua KONI dan Camat se-Kabupaten Jombang. (azl/gie)
- Pemerintahan4 tahun
Pemkab Jombang Resmikan Kawasan Industri Tangguh Semeru
- Pemerintahan4 tahun
RSUD Jombang Sediakan Layanan Psikologi Bagi Stres Terdampak Covid-19
- Pemerintahan4 tahun
Dukcapil Jombang Berinovasi dengan Pendataan Online
- Pemerintahan5 tahun
Dinas PUPR Jombang Canangkan Irigasi Modern
- Pemerintahan5 tahun
PG Tjoekir Salurkan Bantuan 3 Ton Gula ke Bupati Jombang
- Pemerintahan4 tahun
Bupati Jombang Pelajari Sport Center Bangkalan
- Berita5 tahun
Kyai Mustain Hasan Darul Ulum Jombang, Apresiasi TNI-Polri Amankan Pelantikan Presiden RI
- Pemerintahan4 tahun
Perusahaan dan Karyawan Harus Patuhi Protokol Kesehatan