Jombang
Anggota Komisi V DPR RI Resmikan Jembatan Program PISEW di Desa Dukuhmojo dan Desa Tanggalrejo Jombang
Memontum Jombang – Anggota Komisi V DPR RI dari Fraksi PDI-Perjuangan, sekaligus Wasekjen DPP PDI-Perjuangan, Hj Sadarestuwati, menghadiri peresmian dan tasyakuran jembatan ‘ESTU’, Rabu (23/02/2022). Peresmian jembatan yang dibangun melalui Program Peningkatan Insfrastruktur Ekonomi Wilayah (PISEW), terletak diantara Desa Dukuhmojo serta Desa Tanggalrejo, Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang. Turut hadir dalam pelaksanaan itu, Forkopimcam Mojoagung, Kepala Desa Dukuhmojo, Nuraini Ruba’i, Kepala desa Tanggalrejo, Dimasa Wahyu Ramadhana, perwakilan Kepala Desa se-Kecamatan Mojoagung hingga perangkat desa se-Kecamatan Mojoagung.
Dalam sambutannya, anggota Komisi V DPR RI, Hj Sadarestuwati, menyampaikan bahwa jembatan itu dibangun dengan dana APBN melalui program PISEW sebesar sekitar Rp 600 juta. “Saya berikan apresiasi kepada seluruh stakeholder yang turut membantu dalam proses pembangunan jembatan dari program PISEW, sehingga bisa berjalan dengan baik. Terutama, seperti Kepala Desa Dukuhmojo dan Tanggalrejo,” ujarnya.
Baca juga:
- Apel Linmas Jelang Pilkada, Pj Bupati Jombang Ingatkan Netralitas dan Deteksi Dini Gangguan
- Dukung Program Pusat, Dispendukcapil Jombang Lakukan Program Nasional Peningkatan Cakupan
- Jaring Atlet Muda Berprestasi, Disporapar Jombang Gelar Kompetisi Futsal Bupati Cup II
- Mudahkan Masyarakat, DPUPR Jombang Luncurkan Layanan Permohonan KRK Berbasis Aplikasi
- Talkshow Humas RSUD Jombang Menyapa, Minta Masyarakat Tidak Asal Membeli Obat Antibiotik
Semoga dengan adanya jembatan ini, tambahnya, bisa bermanfaat bagi masyarakat. Khususnya, dalam menunjang perekonomian masyarakat Desa Dukuhmojo dan Desa Tanggalrejo. “Program PISEW sudah sangat banyak di gelontorkan di Kabupaten Jombang. Ada yang berupa jembatan, penahan jalan serta pasar desa. Tahun 2022, ada sebanyak enma program PISEW yang di manfaatkan oleh 12 desa di Kabupaten Jombang,” ungkapnya
Kepala Desa Dukuhmojo juga menyampaikan banyak terima kasih, atas rampungnya pembangunan jembatan. Semoga, jembatan yang di beri nama ‘Treteg Estu’ bisa bermanfaat bagi masyarakat di dua desa. Harapannya, kepada masyarakat di dua desa bisa menjaga bersama sehingga bermanfaat untuk waktu yang lama.
“Selaku wakil dari Desa Dukuhmojo dan Desa Tanggalrejo, saya ucapkan terima kasih. Program PISEW dari Mbak Estu, sangat membantu masyarakat dalam beraktifitas di dua desa,” paparnya. (azl/sit)
- Pemerintahan4 tahun
Pemkab Jombang Resmikan Kawasan Industri Tangguh Semeru
- Pemerintahan4 tahun
RSUD Jombang Sediakan Layanan Psikologi Bagi Stres Terdampak Covid-19
- Pemerintahan4 tahun
Dukcapil Jombang Berinovasi dengan Pendataan Online
- Pemerintahan5 tahun
Dinas PUPR Jombang Canangkan Irigasi Modern
- Pemerintahan5 tahun
PG Tjoekir Salurkan Bantuan 3 Ton Gula ke Bupati Jombang
- Pemerintahan4 tahun
Bupati Jombang Pelajari Sport Center Bangkalan
- Berita5 tahun
Kyai Mustain Hasan Darul Ulum Jombang, Apresiasi TNI-Polri Amankan Pelantikan Presiden RI
- Pemerintahan4 tahun
Perusahaan dan Karyawan Harus Patuhi Protokol Kesehatan