Jombang
Ketua DPC Demokrat Jombang Hadiri Refleksi Anti Korupsi yang Digelar Komunitas Mahasiswa
Memontum Jombang – Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Jombang, M Syarif Hidayatulloh, menghadiri kegiatan Refleksi Anti Korupsi yang di gelar oleh komunitas mahasiswa Kabupaten Jombang, di Taman Keplak Sari Jombang, Rabu (08/12/21) malam. Pria yang akrab dipanggil Gus Sentot itu mengatakan, bahwa dirinya sebagai salah satu tokoh politik dan juga Ketua Partai Demokrat di Kabupaten Jombang serta Wakil Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Jombang, sangat mendukung dan mensupport serta mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh adik-adik mahasiswa, pada refleksi ini.
“Kegiatan refleksi anti korupsi ini diharapkan dapat membantu pemerintah dalam pencegahan korupsi di masa yang akan datang. Sebab, kegiatan-kegiatan seperti ini mengingatkan kepada kita semua, termasuk saya serta seluruh elemen masyarakat untuk menjauhi korupsi. Korupsi bisa terjadi di mana saja, kapan saja dan oleh siapa saja,” terangnya.
Mahasiswa sebagai agen perubahan, ujarnya, sangat penting posisinya untuk mengingatkan semuanya. Yakni, bahwa tantangan terbesar kita adalah menjauhi korupsi serta menekan korupsi. Saat ini kita butuh hal-hal dalam arti pencegahan.
Makanya, mulai sejak dini kita menjadi mahasiswa, kita sudah harus mengenal seluk beluk korupsi. Sehingga, kedepannya kita bisa mencegah terjadinya korupsi.
Baca juga :
- Apel Linmas Jelang Pilkada, Pj Bupati Jombang Ingatkan Netralitas dan Deteksi Dini Gangguan
- Dukung Program Pusat, Dispendukcapil Jombang Lakukan Program Nasional Peningkatan Cakupan
- Jaring Atlet Muda Berprestasi, Disporapar Jombang Gelar Kompetisi Futsal Bupati Cup II
- Mudahkan Masyarakat, DPUPR Jombang Luncurkan Layanan Permohonan KRK Berbasis Aplikasi
- Talkshow Humas RSUD Jombang Menyapa, Minta Masyarakat Tidak Asal Membeli Obat Antibiotik
“Korupsi adalah tanggung jawab semua elemen masyarakat. Tidak hanya aparat hukum, tidak cuman pihak eksekutif maupun legislatif. Ini merupakan tanggung jawab semuanya. Kita butuh gerakan-gerakan mahasiswa seperti ini untuk mengingatkan kepada khalayak masyarakat tentang bahayanya korupsi,” ungkapnya.
Dirinya sebagai salah satu tokoh politik dan juga aketua Partai Demokrat Kabupaten Jombang, sangat mengapresiasi kegiatan mahasiswa dalam menyambut refleksi anti korupsi. Besar harapan, bahwa kegiatan ini bisa mengingatkan kita semua kedepannya untuk lebih berhati-hati dalam bertindak.
“Sehingga, kita bisa mencegah terjadinya korupsi,” paparnya.
Rencananya, pelaksanaan refleksi ini akan dilanjutkan dengan mengadakan perlombaan oleh komunitas mahasiswa Jombang, Kamis (09/12/21) ini. (azl/sit)
- Pemerintahan4 tahun
Pemkab Jombang Resmikan Kawasan Industri Tangguh Semeru
- Pemerintahan4 tahun
RSUD Jombang Sediakan Layanan Psikologi Bagi Stres Terdampak Covid-19
- Pemerintahan4 tahun
Dukcapil Jombang Berinovasi dengan Pendataan Online
- Pemerintahan5 tahun
Dinas PUPR Jombang Canangkan Irigasi Modern
- Pemerintahan5 tahun
PG Tjoekir Salurkan Bantuan 3 Ton Gula ke Bupati Jombang
- Pemerintahan4 tahun
Bupati Jombang Pelajari Sport Center Bangkalan
- Berita5 tahun
Kyai Mustain Hasan Darul Ulum Jombang, Apresiasi TNI-Polri Amankan Pelantikan Presiden RI
- Pemerintahan4 tahun
Perusahaan dan Karyawan Harus Patuhi Protokol Kesehatan